HERALD.ID, JAKARTA – Dikutip dari wikipedia, Munāfiq atau Munafik ( kata benda, dari bahasa Arab: منافق, plural munāfiqūn) adalah terminologi dalam Islam untuk merujuk pada mereka yang berpura-pura mengikuti ajaran agama Islam, tetapi sebenarnya hati mereka memungkirinya.

Dalam Al Qur’an terminologi ini merujuk pada mereka yang tidak beriman namun berpura-pura beriman.

Saat ini sebuah video yang memperlihatkan kemesraan Zikri Daulay dan seorang model Ayu Aulia menjadi sorotan di media sosial.

Pasalnya netizen tidak menyangka bahwa pemeran dear nathan the series itu akan melakukan hal yang di luar syariat islam.

Seperti yang herald.id lihat, 3 Januari 2022, pada akun instagram @indoentertain, mengunggah video rekaman layar yang memperlihatkan Ayu dan Zikri sedang berciuman.

Netizen mengaku kecewa terhadap perilaku Zikri dalam video.

Seperti yang terlihat pada kolom komentar yang menampung berbagai tanggapan dari netizen di postingan tersebut.

“Astagfirullah haladziim😢” tulis akun @Ihyz_puangmamma.

“Kok gitu ya ternyata.” ungkap akun @iga_arshaka.

“Apa ini yg dikatakan munafikun ??? kecewa berat sih” timpal akun @agenmarwahskinpadang.

“Kok gitu @ kecewa bgt. harusnya cari yg lebih baik dr sebelumnya biar yg udah “ga terjadi lagi. lah ini mlah sama cwe yg kyk begitu mesra bgt lagi” ungkap akun @nissarhmh_

“Mesrah2 di depan sosmed dia bilang semua masalah gak perlu aku umbar masal 😠” tulis akun @vebby788.

“Beda banget ya sama Syakir 😢” timpal akun justfitriaa.

“Yg ceweknya ngode minta cium di kening dong😂😂” ungkap akun sabwatulmuna.