HERALD.ID, JAKARTA – Siapa Zhico Tukiyem? Tiktoker yang Pergoki Pacarnya Berduaan dengan Pria Lain di Kamar Kost.
Beberapa hari ini, nama zhico Tiktok atau zhico tukiyem menjadi trending di media sosial.
Sejak Rabu lalu, nama pemuda yang aktif bermedia sosial itu menjadi sorotan publik.
Hal itu lantaran Zhico memergoki sang kekasih sedang berduaan di kamar kostnya.
Kekasihnya berselingkuh dengan pria lain saat dirinya baru pulang dari Jogja.
Saat itu, selebgram sekaligus seleb TikTok Zhico Nofriandika menggegarkan warganet usai melakukan live menggerebek sang pacar yang diduga tengah selingkuh dengan lelaki lain.
Live tersebut dilakuka Zhico melalui akun TikTok zhiconofriandika2 yang lantas ramai di TikTok hingga Twitter.
Dalam live tersebut, Zhico tampak mendatangi kos pacarnya dengan tujuan ingin memberi hadiah.
Namun setelah Zhico berulang kali mengetuk pintu kos pacarnya itu, ternyata masih tak ada respon…
Sampai akhirnya Zhico mengintip dari celah pintu bawah. Dan betapa syoknya ia ketika mendapati ada seorang lelaki di kamar pacarnya itu.
Zhico sempat seseorang yang disebut bunda dan bercerita dengan suara bergetar perihal apa yang baru saja ia lihat.
Singkat cerita, Zhico menggedor-gedor pintu kamar kos pacarnya dan ketahuanlah pacarnya tersebut sedang bersama dengan lelaki lain.
Ternyata pria tanpa pakaian tersebut terlihat keluar dari arah yang berbeda.
Pasca kejadian ini, Zhico terlihat mengunggah sebuah pernyataan di akun sosial media instagram miliknya @zhiconofriandika2
Dalam unggahan tersebut berisi mengenai dirinya yang merasa tidak sanggup dengan hal ini bahkan sempat memberitahukan pada warganet jika terjadi sesuatu padanya untuk mengatakan pada keluarganya mengenai sandi handphone dll.
Melalui pernyataan tersebut Zhico menegaskan jika video tersebut bukanlah settingan, bahkan ia menuliskan “demi Allah”.
Kejadian nyata yang dialami Zhico tersebut mengundang berbagai macam komentar mengenai sakitnya dikhianati kekasih dan warganet meminta agar Zhico tidak bunuh diri.
Hingga saat ini belum ada lagi postingan mengenai kondisi Zhico pasca mengalami kejadian menyakitkan tersebut.