HERALD.ID, MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto (Danny Pomanto), menyampaikan permohonan maafnya kepada anak-anak yang tidak jadi tampil pada HUT Kota Makassar ke-415 tadi malam di Lapangan Karebosi.
“Saya ingin menyampaikan permohonan maaf kepada anak-anak ku sekalian, yang sudah berlatih susah payah, tapi tidak sempat tampil, di acara HUT kota Makassar,” ucap Danny dikutip dari Herald Sulsel, Kamis (10/11/2022).
Ia juga sangat menyangkan hal tersebut dan juga meminta maaf kepada seluruh orang tua yang merasa diprank karena anaknya tidak jadi tampil.
Katanya, untuk mengatasi rasa kecewa yang dirasakan oleh para anak-anak dan orang tua, ia akan membuatkan event yang istimewa.
“InsyaAllah saya akan membuatkan event, InsyaAllah saya akan tampilkan pada event-event berikut dan saya akan membuatkan event Special,” tutur pria berkacamata itu.
Ia juga memberikan pesan kepada anak-anak untuk tidak berputus asa karena tidak jadi tampil di HUT Kota Makassar yang ke-415 itu.
“Terus berlatih, jangan pernah putus asa,” ungkap Danny.
Ia juga meminta untuk para orang tua murid agar kiranya bersabar.
“Untuk orang tua sabarki, dan akhirnya penampilan anak-anak kita tidak bisa kita lakukan karena memang ini subtisional, mulai jam 8 tapi akhirnya mulai jam 9 dan akhirnya penampilan kita tidak bisa kita tampilkan,” ungkapnya.(mg8/nis)