Tumbang 1-3 di Kandang Bhayangkara, Bali United Tercecer ke Posisi 6

- Bola Nasional
  • Bagikan
Laga Bhayangkara FC vs Bali United yang berakhir 3-1 untuk tuan rumah, Sabtu 11 Maret 2023. (Foto: Dok Bali United)

HERALD.ID — Bali United sudah tidak perkasa. Bertandang ke kandang Bhayangkara United, Sabtu 11 Maret 2023, Ilija Spasojevic dkk tumbang 1-3.

Kekalahan ini membuat Bali United semakin terperosok pada klasemen sementara Liga 1. Dengan koleksi 47 poin, Bali United harus rela turun ke posisi 6 klasemen sementara.

Madura United yang sebelumnya menempati posisi 6 naik ke posisi keempat usai mengalahkan PSS Sleman 2-1.

Bhayangkara FC mengejutkan Bali United ketika Sani Rizki Fauzi mencetak gol cepat pada menit 8′.

Bali United yang berusaha membalas baru berhasil pada injury time babak pertama. Tepatnya saat pertandingan sudah memasuki menit 46 melalui Jean Befolo Mbarga.

Pada babak kedua, Bhayangkara makin beringas. Dendy Sulistyawan kembali membawa timnya unggul 2-1 pada menit 62′.

Bali United yang berusaha menyamakan kedudukan justru lengah pada menit akhir. Alex Martins Ferreira memperbesar kemenangan Bhayangkara FC lewat golnya pada menit 90′.

Posisi puncak klasemen sementara Liga 1 saat ini masih dipegang PSM Makassar. PSM sudah tidak tertahankan merengkuh gelar juara musim ini dengan 65 poin.

PSM masih memiliki sisa pertandingan lima kali. Dua di antaranya digelar di kandang, Stadion Gelora BJ Habibie Parepare. (*)

Silahkan kirim ke email: [email protected].
Stay connect With Us :
  • Bagikan