Pulang Beli Makanan untuk Istri, Air Mata Suami Tumpah saat Menengok ke Tempat Tidur

- Aneka
  • Bagikan
Ayah yang menangis ditinggal istri. (Foto: Harian Metro)

HERALD.ID — Pagi jelang siang, pria itu datang ke warung. Dia membeli makanan untuk istri. Sebuah rutinitas yang dilakukan setiap hari dalam tujuh tahun terakhir.

Pria 65 tahun itu warga Pasir Puteh, Kelantan, Malaysia. Sejak tujuh tahun lalu, istrinya menderita stroke. Pergerakannya terbatas. Sejak saat itu, dia tidak bisa lagi memasak.

Suami yang penyayang merawat istrinya dengan penuh kesabaran. Dia tidak pernah meninggalkan istrinya sehari pun. Mengerjakan semua pekerjaan dalam rumah. Termasuk membelikan makanan setiap hari.

Pada 16 Mei 2023, ajal menjemput istrinya. Itu menjadi hari yang berat bagi pria yang tak disebutkan namanya tersebut.

Keesokan harinya, setelah pemakaman, pria itu seperti biasa keluar ke warung. Membeli makanan. Setiba di rumah, dia masuk ke kamar menengok istrinya.

Tiba-tiba air matanya tumpah saat melihat ranjang yang kosong. Dia berdiri mematung beberapa saat. Lalu, berbaring ke tempat tidur sambil menutup wajahnya dengan kedua telapak tangannya. Ayah menangis tersedu-sedu.

“Ayah mungkin lupa kalau ibu sudah meninggal. Ketika melihat ke tempat tidur ibu kami, ayah menangis,” kata Siti Nur Aqirah, salah seorang putrinya, mengutip Harian Metro, Jumat 26 Mei 2023.

Wanita berusia 27 tahun itu menuturkan, “Ayahku tidak mudah menangis.” Namun, hari itu, ayah akhirnya tidak kuasa menahan sedih. Perjalanan 40 tahun bersama istrinya telah berakhir.

“Bukannya dia belum menerima kematiannya, tapi butuh waktu untuk berduka,” jelas Siti.

Ibunya jatuh sakit tujuh tahun yang lalu. Sejak itu, semua orang bergiliran merawat wanita yang terbaring di tempat tidur yang didiagnosis menderita stroke.

Silahkan kirim ke email: [email protected].
Stay connect With Us :
  • Bagikan