HERALD.ID, – Suami Farah Quinn akhirnya go publik. Melalui unggahan terbarunya, Farah Quinn menunjukan wajah sang suami setelah memilih merahasiakan sosok suaminya usai bercerai dari sang mantan, Carson Quinn, pada 2014.

Dikutip dari akun @farahquinnofficial, Selasa 30 Mei 2023, wanita 43 tahun itu mengunggah wajah sang suami untuk pertama kalinya.

“Ya, suamiku memiliki senyum terbaik di dunia! Semoga semuanya menikmati akhir pekan yang panjang, #SpoiledWife,” tulis Farah.

Meski menunjukkan wajah suaminya, pemilik nama lengkap Farah Farhanah itu tak memberitahukan nama sang suami.

Unggahan tersebut pun menuai beragam reaksi dari netizen.

@santi_mary****: Wah ini papanya dek Yaya yaa

@hendragunaw****: Baru kali ini liat lakinyo farah quen 😅

@wahyu.nir****: Pertama liat kirain Elon musk 😂

@ichante****: Aku kira lagi sama Tony stark 😂 makasih chef akhirnya netizen bisa bobo nyenyak

@ctradew****: Publish = dpt doa yg baik2 n doa terbaik dari kami❤️.(*)