HERALD.ID, JAKARTA—NasDem sebagai anggota Koalisi Perubahan untuk Persatuan akan mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai calon presiden pada 16 Juli mendatang. Saat itu, publik sudah bisa mengetahui sosok seperti apa yang akan jadi pendamping Anies.

Ketua DPP Partai NasDem Charles Meikyansah menyebut bahwa deklarasi bakal capres Anies Baswedan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

“16 Juli yang akan datang itu deklarasi capres dari KPP (Koalisi Perubahan untuk Persatuan), ya InsyaAllah akan mendatangkan seluruh kader dari NasDem, yang kemudian juga ini akan menguatkan untuk pemenangan Amies Baswedan sebagai presiden pada Pemilu 2024,” terang Charles di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Senin (3/7/2023) dikutip dari Inilah.com.

Charles mengisyaratkan akan ada kejutan pada acara deklarasi capres Anies di SUGBK. Bahkan kemungkinan cawapres pendamping Anies juga diumumkan pada acara tersebut.

“(Soal) cawapres, tadi rekan saya, Sahroni sudah bilang, cawapres belum (diumumkan). Tetapi apakah mungkin ada efek kejut tanggal 16? Itu kan pertanyaan publik yang diwakili media,” jelasnya.

Namun, meski pengumuman cawapres tidak terjadi maka kemungkinan Anies akan menyampaikan ciri-ciri sosok cawapres pendampingnya di 2024. Dengan begitu, masyarakat sudah bisa menebak siapa yang akan jadi pedamping mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

“Bisa saja nanti ada clue yang terakhir akan disampaikan Pak Anies, bahwa yang ada di kantongnya itu misalnya apakah laki-laki, perempuan, mewakili orang Jawa-Luar Jawa, mewakili profesi tertentu dan lain-lain, nah ini suatu efek kejut yang pasti akan disampaikan oleh Pak Anies,” ujarnya.

Ia juga menyebut Partai NasDem nantinya juga akan mengundang parpol koalisi lainnya seperti PKS dan Partai Demokrat dalam acara tersebut.

“Pasti, kalau diajak pasti ya, Partai Demokrat dengan PKS. Namun nanti memang fokus kekuatan yang akan hadir itu menghadirkan seluruh kader, yang disebut kader adalah pengurus NasDem di tingkat pusat sampai pusat kabupaten/kota, sampai tingkat ranting,” jelasnya.

Selain anggota koalisi, seluruh bakal calon anggota legislatif dan tim sukses partai NasDem akan hadir dalam acara deklarasi capres Anies di SUGBK.

“Kemudian menghadirkan juga caleg-caleg NasDem dan tim yang mendukung kesuksesan mereka. Jadi sekaligus manasbihkan lagi bahwa NasDem dengan Pak Anies, Pak Anies dengan NasDem ini sangat punya concern kuat untuk pemenangan 2024 nanti yang akan datang,” sambungnya.

Charles menyebut bahwa nantinya dalam acara ini akan ada pidato kebangsaan yang disampaikan oleh Anies, berkaitan dengan kondisi bangsa saat ini hingga visi misi Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

“Pidato kebangsaan yang disampaikan terkait dengan kondisi kebangsaan sampai saat ini, dan apa yang akan dilakukan ke depan (oleh) Pak Anies sampai 2024. Bahkan sudah mulai tuh visi-misi yang akan disampaikan satu, dua, tiga hal terkait dengan Indonesia ke depan dari 2024 sampai 2029 mendatang,” pungkas Charles.

Sementara itu, lewat unggahannya di akun Twitter pribadinya, @msaid_didu, Muhammad Said Didu mengomentari soal cawapres Anies. Itu setelah keduanya bertemu di Arab Saudi.

“Di Mekkah pun blm dapat bocoran bakal calon wakil presiden. Sabar ya,” tulisnya dalam keterangan video. (*)