HERALD.ID — Hujan gol terjadi dalam laga AFC Cup 2023 di Binan Football Stadium, Filipina, Rabu 20 September 2023. Tim tamu Bali United mencetak lima gol dalam pertandingan yang berakhir 5-2.

Bali United mencetak gol lebih dahulu pada menit 27′ melalui Ilija Spasojevic. Tiga menit kemudian, Stallion sukses menyamakan skor menjadi 1-1 berkat gol Junior Stephen Ngong Sam.

Bali United hanya butuh tiga menit untuk kembali unggul. Kali ini, gol dihasilkan Haudi Abdillah.

Pada pengujung babak pertama, Stallion mendapat kesempatan menyamakan skor. Wasit memberikan hadiah penalti.

Griffin McDaniel yang jadi eksekutor. Ternyata tendangannya lemah mengarah ke sebelah kiri kiper Bali United. Dengan mudah dibaca Adilson Marinka dan ditepis keluar lapangan.

Skor 2-1 ini bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, Bali United menerapkan strategi bertahan sambil sesekali melakukan serangan balik.

Ternyata strategi itu cukup berhasil. Terbukti Bali United mampu mencetak tiga gol tambahan, masing-masing oleh Muhammed Rashid menit 53′, Muhammad Rahmat 69′, dan gol kedua Ilija Spasojevic menit 72′.

Setelah skor 5-1, tuan rumah akhirnya mampu memperkecil kekalahan pada menit 88′ melalui Abraham Placito.

Dengan hasil ini, Bali United memimpin klasemen sementara Grup G dengan tiga poin. (*)