HERALD.ID, BARCELONA—Pertandingan internasional belum dimulai, namun Barcelona sudah menjadi korban virus FIFA. Pemain andalan mereka, Gavi mengalami cedera.

Bintang muda Barcelona itu mengalami cedera dalam sesi latihan Spanyol jelang kualifikasi Euro 2024. Spanyol akan memantau kemajuannya, namun ia diragukan bisa pulih.

Gelandang berusia 19 tahun itu mengalami cedera tersebut bersamaan dengan rekan setimnya Nico Williams, dan kedua pemain tersebut saat ini dalam pengawasan, menurut Carrusel Deportivo.

Ketersediaan Gavi untuk pertandingan mendatang melawan Skotlandia dan Norwegia saat ini masih belum diketahui.

Laporan yang dikutip dari Goal, sang pemain akan berpacu dengan waktu untuk laga El Clasico Barcelona dengan Real Madrid pada 28 Oktober jika cederanya serius. (ilo)