HERALD.ID, GENOA—Juventus tersandung. Dalam lawan mereka ke markas Genoa, Si Nyonya Tua ditahan imbang 1-1 oleh tuan rumah di giornata ke-16 Serie A.

Juventus sempat memimpin lebih dulu di menit ke-28. Gol dicetak Federico Chiesa melalui titik putih. Genoa kemudian membalas lewat gol Albert Gudmundsson  pada menit ke-48.

Dengan hasil ini, Juventus gagal mengkudeta Inter Milan. Mengoleksi poin 37, Juventus terpaut satu angka di belakang Nerazzurri yang baru memainkan 15 laga. Sementara Genoa, satu poin dari laga ini membuat mereka naik ke posisi 14 dengan 16 angka.

Berbicara kepada DAZN melalui TMW usai pertandingan, Pelatih Juventus Massimiliano Allegri pertama kali membahas kesulitan yang dihadapi Juventus saat bermain imbang dengan Genoa.

“Tidak mudah bermain melawan Genoa, tim memberikan performa bagus. Namun kami perlu berkembang karena untuk tetap menjadi yang teratas, kami perlu memanfaatkan dan menjadi lebih efektif,” katanya.

Ia menyebut anak asuhnya gagal membunuh Genoa dengan gol kedua. “Ketika Anda harus membunuh lawan, itu harus dilakukan, ketika Anda memiliki peluang penting, Anda harus mencetak gol,” tegasnya.

Meski kecewa, ia menganggap poin ini tetap penting. “Ini adalah poin penting, mari kita lanjutkan tren positif ini, dan sekarang kami harus bersiap menghadapi Frosinone. Saya senang dengan penampilannya,” ujarnya. (ilo)