HERALD.ID — Yakob Sayuri dan Yance Sayuri lagi-lagi masuk radar pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Keduanya dipanggil dalam persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kehadiran Sayuri bersaudara sekaligus menjaga keterwakilan PSM Makassar dijajaran skuad Garuda. Keduanya pun diharap bisa lebih berkembang.

Eks Pelatih PSM Makassar, Tony Ho pun menilai duo sayap andalan Pasukan Ramang ini memang layak membela Pasukan Merah Putih. Keduanya punya kualitas mempuni.

“Dipanggilnya dua pemain ini memang sangat layak. Apalagi ini keputusan dari pelatih timnas yang menilai dan mengukur kemampuan mereka,” tekannya, Jumat 8 Maret 2024.

Yakob dan Yance juga punya kualitas yang bahkan bisa menyamai pemain naturalisasi saat ini. Kecepatan dan tekniknya sangat menyakinkan.

Keduanya bahkan menjadi pemain utama PSM Makassar. Bernardo Tavares sangat mempercayakan peran lini sayap bagi keduanya.

“Kemampuan pemain ini juga tidak terbatas. Bisa bermain beberapa posisi sekaligus. Mampu menyerang dan bertahan,” sambungnya

Karena itu, Tony Ho yang juga mantan pelatih Persipura Jayapura ini menekankan duo Sayuri harus membuktikan kualitasnya demi menjawab kepercayaan tersebut.

“Mereka tidak boleh membuang kesempatan yang diberikan. Jadi tunjukan kualitasnya. kita berharap itu karena dua pemain ini mewakili PSM,” pinta Tony Ho.