KIM sudah punya lebih dari satu alternatif pasangan calon untuk diusung pada Pilgub DKI Jakarta. Meski begitu, nama-nama yang termasuk dalam alternatif pasangan calon itu masih dirahasiakan.

Siapa yang nantinya akan diusung, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, akan ditentukan oleh ketua umum dan dinamika politik dalam beberapa waktu ke depan. Ihwal kemungkinan adanya nama Anies Rasyid  Baswedan dalam alternatif pasangan calon yang disimpan oleh KIM, Dasco belum mau memastikannya.

Dia juga tak menutup peluang untuk mengusung Anies pada Pilgub DKI Jakarta.

Namun, semua itu tergantung keputusan Prabowo setelah kembali dari lawatan di luar negeri. “Ya kami kan tadi kita sudah sampaikan bahwa menunggu Pak Prabowo pulang baru ada pembicaraan,” kata Dasco.

KIM tak akan bergantung pada satu pasangan calon tertentu pada Pilgub DKI Jakarta. Pasalnya, sudah ada alternatif pasangan calon yang disimpan KIM untuk maju di Pilgub DKI Jakarta.

“Setahu saya bahwa kemudian ada lebih dari satu paslon yang kemudian disimpan untuk kemudian diputuskan yang mana untuk maju nanti (di Pilgub DKI Jakarta) dari internal,” kata Dasco. (ilo)