HERALD.ID, NEW JERSEY–El Clasico antara Barcelona versus Real Madrid akan berlangsung di New Jersey, Minggu (4/8/2024), besok pagi. Ini akan menjadi debut El Clasico bersejarah bagi Pelatih Barca, Hansi Flick.
Seperti diketahui, El Clasico kali ini merupakan edisi ke-300. Pada 299 duel sebelumnya di kompetisi resmi dan uji coba, Barcelona meraih 124 kemenangan. Sementara Madrid total memenangi 111 pertandingan. Selebihnya, 64 laga berakhir imbang:.
Sepanjang pertemuan dua musuh bebuyutan ini, total sudah tercipta 1.011 gol. Madrid mencetak 488 gol. Sebaliknya, Barcelona menjaringkan 523 gol.
Khusus di laga uji coba atau pertandingan tidak resmi lainnya, ini akan menjadi pertemuan ke-43 kedua raksasa Spanyol itu.
Pada 42 pertandingan sebelumnya, Barca dominan dengan 24 kemenangan berbanding enam keunggulan Madrid. Sementara 12 laga uji coba lainnya berakhir seri alias tanpa pemenang.
Musim lalu, Madrid mengalahkan Barca di tiga pertemuan. Mereka menang 4-1 di Piala Super Spanyol. Sedangkan di La Liga, Madrid menang tandang-kandang dengan skor 2-1 dan 3-2. (ilo)