HERALD.ID – Di hari ulang tahunnya, Prabowo Subianto mengunggah di akun X miliknya, foto saat berbicara di depan calon menteri pada kediaman pribadinya di Hambalan, Bogor, Rabu, 16 Oktober 2024.

Ada pula foto saat Prabowo berdoa dengan khusyuk. Yang lainnya, foto Prabowo bersalaman dengan Gibran Rakabuming Raka. Keduanya mengenakan kemeja putih. Lokasinya tampaknya di Hambalan, Bogor.

“Terima kasih atas semangat persatuan untuk nusa dan bangsa!,” tulis Prabowo di akun X miliknya, @prabowo.

Banyak doa dari warganet, atas ulang tahun Prabowo Subianto yang ke-73 hari ini.

“Pada hari ultah bapak, tolong bisa disahkan UU Perampasan Assets, mungkin judulnya perlu diubah : UU PENYITAAN Assets, dari sini negara bisa punya anggaran untuk mengentaskan kemiskinan dari harta hasil korupsi.

Dan tolong pendidikan agama diganti dengan budi pekerti🙏,” tulis akun @Sentj***.

“Dan pastinya kami akan selalu ingat akan ucapan bapak tentang kebocoran, tentang UU 45 pasal 33, tentang kita harus kembali ke UUD 45 yg asli, tentang pemberantasan korupsi dll, karena kami gak ingin punya pemimpin PEMBOHONG,” cuit @abang_hari86***.

“Fufufafa itu ngejek pak,” timpal @fanasio***.

“Semoga selamat dan sukses, pak. Jangan lepas tahajud.
Add vitamin D dan omega-3 tiap hari,” saran @dr_kok***.

“selamat menjalankan tugas. semoga amanah dan gibran bisa digantikan,” cuit @dayatpili***.

“Sehat dan panjang umur ya pak, Karena kami gak rela jika bapak kenapa2 nanti yg mengganti kan posisi Bapak fufufafa,” tulis @DS_yan***.

“Liat mimik mukanya kayak blum bisa maapin fufufafa ya pak presiden? 🥲,” ujar @xoxoxixi***.

Sekadar diketahui, Fufufafa adalah akun kaskus yang viral, usai jejak digitalnya pernah mengejek dan merendahkan Prabowo Subianto dan keluarganya.

Banyak warganet yang kemudian melakukan penelusuran, dan menemukan kalau Fufufafa adalah akun milik Gibran. (bs)