HERALD.ID, ABU DHABI–Presiden RI ke-7 Joko Widodo mengumumkan dirinya mengikuti pertemuan tokoh dan pemimpin dunia di Uni Emirat Arab (UEA). Itu ia sampaikan di akun X pribadinya, @jokowi.
Menurutnya, ia datang memenuhi undangan Presiden UEA, Syeikh Mohamed bin Zayed Al Nahyan (MBZ) pekan in.
“Saya memenuhi undangan untuk menghadiri Private Meeting dari sahabat baik saya, Presiden UAE
@MohamedBinZayed (MBZ), dalam diskusi bersama 26 tokoh dan pemimpin, membahas perkembangan revolusi A.I. dan robotik,” tulisnya dikutip Sabtu (8/2/2025).
Unggahan Jokowi seperti biasa langsung banjir komentar. Para pendukungnya memberikan pujian mereka pada mantan gubernur DKI Jakarta itu.
“Semangat terus pakde, Tuhan menolong pakde,” kata pengguna X dengan akun bernama @YakinKasihT..
“Tetap semangat Bpk @jokowi, Indonesia perlu membangun hubungan baik dengan negara-negara yang konsentrasinya membangun masa depan, bukan sibuk menggali-gali memori dari masa lalu,” tambah @ardiansyah1688.
Sementara akun @20RiFebriant menyindir pihak yang berseberangan dengan Jokowi. “Pada kepanasan buzzer 16 dan anak2an modyar,” komentar @20RiFebriant.
Tapi ada juga yang mengeritik. Akun X @muhamma81449644 misalnya. Ia mempertanyakan status tokoh dan pemimpin klaim Jokowi. Menurutnya, Jokowi setelah lengser sudah menjadi rakyat biasa. “Coba saya tanya anda ini tokoh apa? klo pemimpin,pemimpin apa…sadar pak sadar,,” ujarnya.
Ada juga yang menyindir dengan menyinggung pembangunan IKN yang anggarannya diblokir. “Kirain nyari yg mau investasi,” kata @hasnanashira09 seraya menambahkan foto pernyataan Menteri PU terkait IKN.
Akun @Barna_byo sementara itu mempertanyakan lencana yang dipakai. “Pakde, kalau ada waktu mohon difahamkan pasal lencana apa yang dipakai Pakde waktu ke UEA, Terima kasih Pakde,” ujarnya. (ilo)