HERALD.ID, MUNICH–Raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen lolos dramatis ke babak 16 besar setelah bermain imbang 1-1 melawan Celtic.

Bermain di Allianz Arena, gol  Nicolas Kühn di menit ke-63 membawa Celtic memimpin lebih dulu yang membuat agregat menjadi 2-2.

Bayern Munchen yang diprediksi akan lolos mudah setelah menang 2-1 di leg pertama secara mengejutkan harus menunggu gol Alphonso Davies di menit ke-90+4 untuk menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Tidak ada lagi gol yang tercipta dan skor itu memastikan mereka bisa lolos ke babak 16 besar.

Bayern unggul agregat 3-2 setelah raksasa Jerman itu menang 2-1 di Skotlandia.

“Ini adalah hasil imbang yang sulit, kami memiliki banyak peluang di babak kedua untuk mencetak dua hingga tiga gol. Konteksnya penting, kami menghabiskan banyak energi dalam enam hari terakhir. Pada akhirnya, kami unggul delapan poin di liga dan kami telah melaju ke babak berikutnya di Liga Champions. Kami sekarang punya waktu untuk pulih,” kata pelatih kepala Bayern, Vincent Kompany,. (ilo)